Minggu, 17 Oktober 2021

Milad Ke 4, BPPKB DPAC Kibin Gelar Santunan Anak Yatim Piatu

 





Serang, WartaHukum.com - Badan Pembinaan Potensi Keluarga Besar Banten (BPPKB) Dewan Pembina Anak Cabang (DPAC) Kecamatan Kibin Gelar Milad ke 4 secara sederhana sekaligus Santunan Yatim Piatu, yang bertemakan, "Semoga Semakin Maju dan Terus Memberikan Edukasi Yang Lebih Baik Bagi Masyarakat" Yang berlokasi di Markas Dpac Kecamatan Kibin, Kampung Gorda Lio, Desa Kibin, Kecamatan Kibin, Kabupaten Serang, Banten, Minggu,(17/10/2021)


Acara Milad ke 4 Dpac Kecamatan Kibin, di Hadiri Oleh,Dpp, Dpd, Dpc, dan Dpac se Kabupaten Serang, di antaranya, 


-Dpac Binuang


-Dpac Kragilan


-Dpac Carenang


-Dpac Cikande


-Dpac Lebakwangi


-Dpac Kramatwatu dan Dpac lainnya


Entis sutisna Ketua Dpac.kibin dalam Sambutannya menyampaikan rasa terimakasihnya kepada seluruh keluarga Besar Bppkb Banten khususnya Dpac Kecamatan Kibin yang sedang menggelar Milad ke 4 sekaligus Santunan Yatim Piatu


"Saya Entis Sutisna selaku Ketua Bppkb Dpac Kecamatan Kibin mengucapkan Selamat Milad yang ke 4, dan saya juga mewakili Keluarga Besar Bppkb Dpac Kecamatan Kibin mengucapkan terima kasih kepada Para Pembina, Ketua, maupun Anggota yang sudah hadir untuk ikut memeriahkan Milad ke 4 Dpac Kecamatan Kibin dan Santunan Yatim Piatu,"Ucap Entis.




Entis Sutisna menambahkan semoga kedepannya Bppkb Banten khususnya Dpac Kecamatan Kibin semakin Solid, Kompak, maju, dan terus memberikan Edukasi bagi Masyarakat, tambahnya.


Di tempat yang sama H.Karso, Pembina Dpac.Kecamatan Kibin, mengapresiasi kekompakan dan kesolidan keluarga Besar Bppkb Banten khususnya Dpac, Kecamatan Kibin yang terus memberikan Edukasi untuk masyarakat.


"Saya bangga menjadi bagian dari Keluarga Besar Bppkb Banten, Jiwa, Raga dan Darah yang mengalir dalam tunuh saya, ada di Badan Potensi Keluarga Besar (BPPKB) Banten," Jelasnya H.Karso, Pembina sekaligus Penasehat Dpac Bppkb Kibin.


(Medy)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top