Rabu, 14 Juni 2023

Sebanyak 51 Peserta Hadiri Pertemuan Forum Pemangku Kepentingan Program Sekolah Penggerak

 




Purbalingga, WartaHukum.com - Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Purbalingga mengadakan pertemuan Forum Pemangku Kepentingan Program Sekolah Penggerak, hal ini dilakukan dalam rangka menindak lanjuti surat dari Kepala Balai Besar Penjamin Mutu Pendidikan (BBPMP) Provinsi Jawa Tengah, Nomor 1606/C7.3.1/PP.00.09/2023 tanggal 3 Juni 2023. 


Pertemuan dilaksanakan di SMP Negeri 3 Purbalingga, Jawa Tengah sebagaimana disampaikan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Purbalingga, kepada salah satu awak media, Rabu (14/06/2023).


Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Purbalingga Tri Gunawan Setyadi SH.MH saat memberikan sambutan mengatakan, Forum Pemangku Kepentingan Program Sekolah Penggerak yang diadakan oleh Balai Besar Penjamin Mutu Pendidikan Provinsi Jawa Tengah di SMPN 3 Purbalingga dan diikuti oleh kepala sekolah Penggerak dari jenjang TK, SD, SMP, SMA/SMK dan para fasilitator daerah sekolah penggerak. Hadir dari BBPMP adalah Kabag TU M.Adi Hartono, SE, MM dan Staf BBPMP," ungkapnya. 


"Saya mengajak kepada Kepala Sekolah dan Guru PSP agar betul-betul menjadi agen perubahan dalam bidang pendidikan untuk menuju paradigma baru pendidikan selaras dengan pelaksanaan Kurikulum merdeka yang saat ini sedang dilaksanakan, dan Sekolah PSP juga harus mampu menggerakkan stakeholder yang ada untuk meningkatkan kemampuan SDM dalam proses pembelajaran sehingga dapat terwujud proses pembelajaran yang menyenangkan dan berkualitas sesuai kondisi jaman yang selalu berkembang," ajaknya.


Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Purbalingga berharap, selain itu saya juga mengajak kepada Sekolah PSP untuk mampu mengimbaskan praktek mengajar yang baik kepada sekolah-sekolah yang ada di sekitar yang belum menjadi Sekolah PSP dari proses perencanaan pembelajaran, proses pembelajaran sampai dengan evaluasi hasil pembelajaran," harapnya.


Di tempat yang sama, Rohayati, S.Pd. salah guru SD dari SD Negeri 1 Cipawon sebagai salah satu peserta  pertemuan ini mengatakan, dengan adanya kegiatan seperti ini saya merasa sangat senang, karena bisa mendapatkan banyak ilmu, terutama praktik di sekolah kami, ataupun di instansi masing-masing sekolah  penggerak, tuturnya.


Acara ini dihadiri oleh peserta berjumlah 51 orang peserta sebagaimana yang tertera pada lampiran surat undangan," pungkasnya.


(M. Iqbal)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top